Info Sekolah
Minggu, 20 Apr 2025
  • Selamat Datang di Yayasan Tarbiyatul Banin Pekalongan Winong Pati
  • Selamat Datang di Yayasan Tarbiyatul Banin Pekalongan Winong Pati
30 Januari 2025

ISRA’ MI’RAJ

Kam, 30 Januari 2025 Dibaca 145x Berita Viral / Kesiswaan / Pendidikan / Tak Berkategori

beberapa unit pendidikan yang ada di Yayasan Tarbiyatul banin, memperingati salah satu peristiwa besar dalam islam yakni isra’ mi’raj. peringatan ini dilakukan secara terpisah pada waktu dan tempat yang ditentukan oleh unit sendiri. adapun unit MTs Tarbiyatul Banin dalam memperingati isra’ mi’raj, dilakukan pada hari sabtu tanggal 25 Januari 2025 dihalaman sekolah. pada ketentuan kalender umum, peristiwa isra’ mi’raj jatuh pada hari senin, tanggal 27 Januari 2025 atau tepatnya 1446 Hijriyah.

namun karena dalam kalender umum menyatakan bahwa pada tanggal 27-29 januari tersebut adalah tanggal merah (libur), maka MTs Tarbiyatul Banin mensikapi untuk memperingatinya sebelum masuk hari libur tersebut. tanpa mengurangi khidmat dari peringatan peristiwa besar isra’ mi’raj yang dilaksanakan sebelum harinya, seluruh guru, pegawai dan siswa tetap antusias dalam pelaksanaan kegiatan peringatan tersebut. 

peristiwa isra’ mi’raj sendiri adalah dua perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam. Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam. Sebab, pada peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan salat lima waktu sehari semalam.

Isra Mi’raj terjadi pada periode akhir kenabian di Makkah, sebelum Rasulullah SAW hijrah ke Madinah. Menurut al-Maududi dan mayoritas ulama, Isra Mi’raj terjadi pada tahun pertama sebelum hijrah, yaitu antara tahun 620-621 M. Menurut al-Allamah al-Manshurfuri, Isra Mi’raj terjadi pada malam 27 Rajab tahun ke-10 kenabian, dan inilah yang populer.

Namun demikian, Syaikh Shafiyurrahman al-Mubarakfuri menolak pendapat tersebut dengan alasan karena Khadijah ra meninggal pada bulan Ramadhan tahun ke-10 kenabian, yaitu 2 bulan setelah bulan Rajab. Dan saat itu belum ada kewajiban salat lima waktu. Al-Mubarakfuri menyebutkan 6 pendapat tentang waktu kejadian Isra Mi’raj. Tetapi tidak ada satupun yang pasti. Dengan demikian, tidak diketahui secara persis kapan tanggal terjadinya Isra Mi’raj.

Isra’ Mi’raj merupakan perjalanan suci, dan bukan sekadar perjalanan “wisata” biasa bagi Rasul. Peristiwa ini menjadi perjalanan bersejarah sekaligus titik balik dari kebangkitan dakwah Rasulullah SAW. (kemenag.gi.id/opini/membumikan-makna-isra-miraj)

dalam unit yang lain seperti unit MA Tarbiyatul Banin, memperingati peristiwa isra’ mi’raj dilaksanakan pada tanggal 30 Januari 2025 atau setelah tanggal merah (libur panjang) dibulan januari berahir.

Artikel Lainnya

Oleh : admin

Berita Duka

Artikel ini memiliki

1 Komentar

Tinggalkan Komentar